Publikasi S2 Manajemen Pendidikan

Year Title Description Publisher Author(s)
2021 Dampak kehilangan gigi, fungsi kognitif dan kualitas hidup lanjut usia
Kehilangan gigi memberikan dampak pada aspek kehidupan lansia. Fungsi kognitif dan kualitas hidup lansia dapat terganggu. Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan kehilangan gigi dengan fungsi kognitif dan kualitas hidup pada lansia. Penelitian kuantitatif ini menggunakan rancangan korelasional. Populasi penelitian adalah semua lansia yang mengalami kehilangan gigi di Rumah Pelayanan Sosial Lansia Terlantar Budi Dharma Yogyakarta dengan jumlah populasi 58 orang. Teknik non probability sampling dengan metode purposive sampling digunakan untuk menentukan sampel. Kriteria inklusi yaitu lansia dengan usia 60 tahun keatas, mengalami kehilangan gigi, dan bersedia menjadi responden. Sedangkan kriteria eksklusi adalah lansia yang tidak mengalami gangguan jiwa, yang memakai gigi palsu dan tidak mengikuti secara utuh penelitian. Dan dengan rumus slovin di dapatkan sebanyak 51 responden. Teknik pengambilan data secara wawancara dan observasi menggunakan instrument tabel obervasi kehilangan gigi, kuesioner SPMSQ untuk mengukur fungsi kognitif dan kuesioner WHOQOL untuk mengukur kualitas hidup. Uji korelasi menggunakan kendall tau. Hasil penelitian didapatkan mayoritas responden adalah perempuan (62, 7%) pada rentang usia 60-78 tahun (78.4%) dengan status tidak bersekolah (68, 6%). Jumlah kehilangan gigi terbanyak pada responden berusia 60-78 tahun dengan jumlah kehilangan 21-32gigi (41, 3%), mengalami penurunan fungsi kognitif yang sedang (49%) dan kualitas hidup yang buruk (62, 7%). Hasil uji korelasi menunjukkan ada hubungan antara kehilangan gigi dengan …
Health Sciences and Pharmacy Journal 5 (3), 88-96, 2021
2021 Korelasi antara student engagement (keterlibatan siswa) dengan prestasi hasil belajar siswa dalam proses pembelajaran daring di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Ngawi
INDONESIA: Prestasi hasil belajar siswa merupakan salah satu indikator keberhasilan proses pembelajaran yang telah dilaksanakan oleh siswa, dalam proses pembelajaran daring keterlibatan siswa diperlukan untuk menunjang keberhasilan pembelajaran. Sebagaimana pendapat yang disampaikan oleh Prof. Ojad Darojat, M. Bus., Ph.D bahwa kunci keberhasilan pembelajaran yang dilakukan secara daring adalah keterlibatan siswa. Berbagai hambatan yang ditemukan selama proses pembelajaran daring dapat dicari solusinya oleh siswa tersebut dengan adanya keterlibatan siswa (student engagement). Sehingga pentingnya guru menumbuhkan dan meningkatkan keterlibatan siswa dalam kegiatan pembelajaran secara daring untuk mecapai tujuan pembelajaran serta pencapaian prestasi belajar secara maksimal. Tujuan penelitian ini adalah untuk (1) mengetahui keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran daring di SMK Negeri 1 Ngawi. (2) mengetahui prestasi hasil belajar siswa di SMK Negeri 1 Ngawi. (3) mengetahui korelasi antara keterlibatan siswa dengan prestasi hasil belajar siswa dalam proses pembelajaran daring di SMK Negeri 1 Ngawi. Untuk mencapai tujuan diatas digunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional dengan menggunakan uji Korelasi Pearson Product Moment . Teknik data yang digunakan adalah observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan probability sampel dengan teknik sampel populasi atau sampling total. Sampel populasi dalam penelitian ini terdiri dari siswa kelas XI OTP 1 dan XI OTP 2 dengan jumlah 70 sampel. Penelitian …
Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim, 2021
2021 Terapi Tersenyum Untuk Mengurangi Kecemasan Lansia Di Wilayah Bantul Yogyakarta
Kecemasan adalah perasaan yang tidak menyenangkan atau ketakutan yang tidak jelas dan hebat. Relaksasi dengan terapi tersenyum dapat memberikan respon relaksasi dan ketenangan yang akan membawa pengaruh terhadap rangsangan pada system saraf otonom yang berdampak pada respon fisiologi tubuh sehingga terjadi penurunan tekanan darah, denyut nadi dan pernapasan. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini untuk membantu lansia mengurangi rasa cemas secara mandiri. Sebelum dan sesudah dilakukan terapi tersenyum dilakukan pengukuran tingkat kecemasan pada lansia. Terapi tersenyum dilakukan selama 40 kali hitungan dengan yang dilakukan selama 20 kali. Hasil pengabdian kepada masyarakat dengan tema terapi tersenyum efektif untuk menurunkan kecemasan pada lansia di wilayah Timbulharjo Sewon Bantul.
Jurnal Abdimas Madani Dan Lestari (JAMALI), 75-79, 2021
2021 Keefektifan Literasi Digital untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Logis dan Mengungkapkan Bahasa Anak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan litersi digital terhadap peningkatan kemampuan berpikir logis dan mengungkapkan bahasa anak usia dini. Merupakan penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen yang dilakukan di Taman Kanak-Kanak Aisyiyah Cabang Ngagel Surabaya dengan sampel 96 anak, adapun data yang diperoleh melalui observasi dan dokumentasi kemudian dianalisis menggunakan statistik dengan Uji-t dengan bantuan SPSS 25 for windows. Hasil penelitian menunjukkan Keefektifan literasi digital untuk meningkatkan kemampuan berpikir logis dan mengungkapan bahasa pada anak usia dini yang diterapkan dalam pembelajaran. Terdapat perbedaan nilai rata-rata kemampuan berpikir logis pada anak usia dini yakni kelompok eksperimen lebih besar pengaruhnya dari pada kelompok kontrol. Uji-t membuktikan bahwa H 0 ditolak dan H a diterima yang di ketahui dari nilai t-hitung adalah 2.222 lebih besar dari nilai t-tabel yaitu 1.98552. Efektifitas literasi digital dalam pembelajaran sangat berpengaruh dalam meningkatkan kemampuan mengungkapkan bahasa anak usia dini secara signifikan.
Jurnal Pelita PAUD 6 (1), 81-91, 2021
2021 Trainning of Fasilitator Bagi Kader Kesehatan Program Penyakit Tidak Menular dalam Pencegahan dan Pengendalian Potensi Stroke
Di kota Ambon penyakit tidak menular selama 3 tahun terakhir ini terjadi kecenderungan peningkatan kasus penyakit tidak menular terutama penyakit tekanan darah tinggi. RW 08 Desa Batu Merah Kota Ambon belum mempunyai kader penyakit tidak menular sedangkan pada RT 02/RW 08 ditemukan pasien stoke. Tujuan pengabdian masyarakat adalah memberikan pelatihan dengan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kader dalam upaya untuk mengendalikan dan mencegah potensi stroke. Kegiatan ini dilakukan dengan metode ceramah dan pemberian leaflet tentang hipertensi dan simulasi tentang cara mengukur tekanan darah. Karakteristik peserta yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 13 orang. Hasil yang diperoleh bahwa peserta terbanyak laki-laki 8 orang (62%) dengan kisaran umur 26-35 sebanyak 7 orang (53%) dan berpendidikan SMA 12 orang (92%). Pengetahuan peserta berada pada tingkat baik 10 orang (77%). Sedangkan kompetensi kader pada tahap pengujian pertama 2 orang (15%) kompeten dan tahap kedua 10 orang (77%) kompeten. Kesimpulannya bahwa terjadi peningkatan pengetahuan dan keterampiran kader setelah dilakukan pelatihan.
Poltekita: Jurnal Pengabdian Masyarakat 2 (1), 21-27, 2021
2021 Analisis Guru dalam Menjaga Tata Kelola Pembelajaran Pendidikan Anak Usia Dini Selama Pandemi Covid-19
Penelitian untuk menganalisis guru dalam menjaga tata kelola pembelajaran pendidikan Anak Usia Dini Selama Pandemi Covid-19. Metode penelitian digunakan dalam penelitian adalah metode kualitatif deskriptif menggunakan pendekatan studi kasus. Subjek yang digunakan pada penelitian guru tiap dari lembaga sekolah yang berjumlah 18 guru di Kota Surabaya penentuan subjek berdasarkan pemilihan sekolah Taman Kanak-kanak yang hanya terakreditasi A. Teknik pengumpulan data berupa wawancara melalui whatsapp. Analisis data coding dan dideskripsikan secara narasi menggunakan koleksi data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tata kelola perencanaan pada masa Pandemi Covid-19 rencana pembelajaran dinyatakan bahwa perencanaan pembelajaran anak usia dini meliputi perencanaan semester, rencana kegiatan mingguan (RKM), dan rencana kegiatan harian (RKH) dengan menggunakan kurikulum darurat. Tata kelola pelaksanaan pembelajaran menggunakan variasi blended learning dengan memadukan pembelajaran daring dan luring (home visit). Sedangkan untuk tata kelola evaluasi pembelajaran selama covid-19 dengan menggunakan penilaian fortopolio dan berbasis praktik secara online di rumah.
J. Obs. J. Pendidik. Anak Usia Dini 6 (1), 549-557, 2021
2021 Peran Guru dalam Optimasi Perkembangan Sikap Disiplin Anak Usia Dini
Sikap disiplin merupakan salah satu karakter yang perlu dikembangkan sejak dini, terutama oleh orangtua. Faktanya masih banyak orangtua yang belum memahami serta tergerak untuk menerapkan perilaku disiplin pada anak-anaknya. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis peran guru dalam mengoptimalkan perkembangan sikap disiplin anak usia dini. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Sumber data penelitian kepala sekolah, 2 orang guru dan 13 anak didik. Peneliti sebagai instrumen inti dalam penelitian dan menggunakan instrumen pendukung berupa pedoman wawancara, pedoman observasi. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dari Miles & Huberman dengan menggunakan interactive model. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran guru terhadap sikap disiplin anak yaitu sebagai teladan yang baik bagi anak, guru sebagai pendidik dan pembimbing dengan mengenalkan serta membiasakan anak bersikap disiplin dalam sehari-hari, dan guru sebagai evaluator. Upaya guru dalam menerapkan sikap disiplin yaitu dengan keteladanan, pembiasaan, dan menggunakan metode reward dan punishment. Faktor yang menjadi penghambat guru dalam menerapkan sikap disiplin anak faktor eksternal yaitu keluarga, lingkungan masyarakat. Faktor internal sikap anak yang hyperaktif atau tantrum. Faktor pendukung yaitu para orangtua yang bersikap mau bekerjasama dengan baik dalam mengambangkan sikap disiplin …
Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Undiksha 9 (3), 355-362, 2021
2021 Spiritualitas Berhubungan dengan Kesepian pada Lanjut Usia
Kesepian merupakan suatu keadaan tidak menyenangkan yang ditunjukkan dengan kesendirian akibat ketidaksesuaian antara harapan dengan kenyataan yang terjadi. Kesepian menjadi masalah yang sering terjadi pada lansia karena adanya masalah pada salah satu atau lebih baik pada aspek biologi, psikologi, social atau spiritual. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui adanya hubungan spiritual dengan kesepian pada lansia. Penelitian non-eksperimen ini menggunakan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel menggunakan total sampling sebanyak 50 responden lansia di Posyandu Lansia Melati, Dusun Karet, Kecamatan Pleret, Kabupaten Bantul, Yogyakarta pada Mei 2020. Spiritual dan kesepian pada lansia merupakan variabel dalam penelitian ini. Instrumen kuesioner University California of Loneliness Angeles dan Daily Spiritual Experience Scale digunakan untuk mengukur variabel. Instrumen dinyatakan validitas dan reliabel. Uji analisa menggunakan uji korelasi kendall-tau. Hasil dari penelitian ini ditunjukkan mayoritas lansia dengan tingkat spiritualitas dalam kategori kurang dengan tingkat kesepian yang dirasakan lansia dengan kategori tinggi. Hasil uji statistik menggunakan kendal-tau diperoleh nilai p-value 0,002< 0, 05. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat hubungan yang signifikan antara spiritualitas dan kesepian pada lansia di Posyandu Lansia Melati Dusun Karet Desa Karet Kecamatan Pleret Kabupaten Bantul Yogyakarta.
Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa 4 (1), 67-78, 2021
2021 Kontribusi Pola Asuh Orang Tua dalam Penggunaan Gadget Terhadap Perkembangan Sosial Emosional Anak di TK Aisyiyah Bustanul Athfal 2 Jombang
Permasalah yang diteliti yaitu kontribusi pola asuh orang tua dalam penggunaan gadget terhadap rendahnya perkembangan sosial emosional anak pada aspek kedisiplinan. Tujuan penelitan untuk mengetahui pengaruh kontribusi pola asuh orang tua dalam penggunaan gadget terhadap perkembangan sosial emosional anak. Penelitian ini menggunakan metode ex post facto. Sampel penelitian sebanyak 27 orang tua di TK Aisyiyah Bustanul Athfal 2 Jombang. Data dikumpulkan menggunakan angket yang sebelumnya sudah dinyatakan valid dan reliabel. Dalam penelitian menggunakan analisis statistik regresi linear sederhana yang sebelumnya telah memenuhi uji asumsi klasik yang diolah dengan IBM SPSS 25. Berdasarkan hasil perhitungan uji regresi linear sederhana diperoleh t hitung sebesar 3,134 dengan signifikansi sebesar 0,004. Dapat disimpulkan bahwa kontribusi pola asuh orang tua dalam penggunaan gadget berpengaruh terhadap perkembangan sosial emosional anak di TK Aisiyah Bustanul Athfal 2 Jombang. Berdasarkan uji deskriptif kategori kecenderungan perkembangan sosial emosional anak cenderung rendah hal tersebut dikarenakan tingginya tingkat pola asuh yang diterapkan cenderung menggunakan pola asuh permisif dalam penggunaan gadget. Untuk mencapai perkembangan sosial emosional yang menyeluruh, orang tua tidak hanya memberikan gadget tapi diperlukan kontrol yang terstruktur.
Jurnal PAUD Teratai 10 (1), 1-7, 2021
2021 Efektivitas Pembelajaran Selama Pelaksanaan PTMT (Similarity)
Efektivitas Pembelajaran Selama Pelaksanaan PTMT (Similarity) - Sriwijaya University Repository Sriwijaya University Repository Home About Browse Statistic Login Efektivitas Pembelajaran Selama Pelaksanaan PTMT (Similarity) Firdaos, Rijal and Siahaan, Jonni and Anita, Anita and Sucipto, Adi and Saputra, Mochammad Ronaldy Aji and Sartika, Dewi and Kurniawati, Ani and Yayat, Suharyat and Septiawan, Diki and Purika, Dintya Ayu and Karwanto, Karwanto and Iskandar, Abdul Malik and Syarifuddin, Syarifuddin and Dominikus, Wara Sabon and Khamid, Abdul and Nurmalina, Nurmalina and Novian, Julia and Daulay, Sholihatul Hamidah and Labuem, Susana and Adi, Octa Prasetya and Ginanjar, Dede Risma and Siyono, Siyono and Farida, Ida and Lala, Sofia G. Un and Fadhilah, Mutik Nur and Mukholid, Agus and Harvianto, Yudo and Setiawan, Dony Andri and Destriana, Destriana and Andriani, Rini and …
Turnitin Universitas Sriwijaya, 2021