Prodi PG PAUD UNESA mendatangkan Dekan Fip Universitas Negeri Jakarta dalam Seminar Pendidikan

 

Fip.unesa.ac.id,SURABAYA-Program Studi PG PAUD menyelenggarakan kuliah tamu/seminar pendidikan dengan tema “Optimalisasi Literasi Di Era Digitalisasi, Tantangan Dan Harapan Masa Transisi Jenjang PAUD-SD”. Kegiatan ini diselenggarakan di ruang Auditorium LPPM Gedung Rektorat  lt.6, mulai pukul 09.00 hingg apuku 12.00, kuliah tamu/seminar ini dihadiri oleh 70 perserta yang terdiri dari Mahasiswa S1 dan S2 program studi PG PAUD. Acara ini menghadirkan narasumber dari Universitas Negeri Jakarta Prof. Dr. Fahrurrozi, M.Pd., selaku Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Jakarta. Acara ini juga dihadiri oleh Prof. Dr. Mochamad Nursalim, M.Si. selaku Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Surabaya. Selain itu, koordinator Prodi S1 Pendidikan Guru Anak Usia Dini FIP UNESA Kartika Rinakit Adhe, S.Pd., M.Pd. dan juga ada Dr. Ruqoyyah Fitri, S.Ag., M.Pd., selaku moderator, serta dosen-dosen Prodi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini

Acara ini dibuka oleh Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Surabaya Prof. Dr. Mochamad Nursalim, M.Si. beliau berkata “Dengan diselenggarakannya seminar pendidikan ini, diharapkan akan menumbuhkan calon pendidik anak usia dini ini bukan hanya dari mayoritas perempuan saja tetapi bisa juga laki-laki bisa ikut peran dalam peningkatan kemampuan dalam belajar dan stimulasi pada anak usia dini”

Prof. Dr. Fahrurrozi, M.Pd., sebagai narasumber mengatakan bahwa dengan tema yang diangkat untuk topik pada hari ini  yaitu kita diberikan arah bahwa literasi ini menjadi hal yang penting bagi kehidupan digital saat ini. Literasi merupakan keterampilan nyata terutama dalam hal membaca dan menulis. Kita bisa memahami literasi sebagai sesuatu yang dapat dipahami jika kita memiliki skemata pengetahuan awal tentang apa yang sudah kita baca dan kita kaji. Dalam literasi di era saat ini, mahasiwa yang akan menjadi calon seorang guru diharuskan memahami dari berbagai materi-materi atau aspek-aspek yang terkait dengan mahasiswa yang nantinya akan digunakan saat penyelesaian studi yang dilakukan.

Dengan adanya kuliah tamu/seminar ini bertujuan untuk menyiapkan tenaga pendidik anak usia dini untuk bisa meningkatkan literasi di era saat ini dengan cara menumbuhkan semangat dan minat peserta didiknya. Diharapkan juga para mahasiswa-mahasiswi  dapat memiliki pengetahuan baru sehingga bisa memberikan warna terhadap apa yang didapatkan dan akan didapatkan dalam kuliah tamu/seminar pendidikan ini.