Prodi Pendidikan Luar Biasa FIP UNESA bersama Sekolah Inklusi Cikal Surabaya selenggarakan Kuliah Tamu

Fip.unesa.ac.id, Surabaya 1 November 2023 – Program Studi Pendidikan Luar Biasa Universitas Negeri Surabaya (UNESA) menggelar acara kuliah umum bersama Sekolah Inklusi Cikal Surabaya, bertema Mengoptimalkan Potensi Diri Dalam Diferensiasi Pembelajaran siswa berkebutuhan khusus di Sekolah Inklusi Cikal Surabaya, dengan menghadirkan narasumber Guru Pendidik Khusus yakni Yanuar Khaldun, S.Pd,. Acara ini diselenggarakan secara offline pada 01 November di Gedung O6 kampus FIP UNESA. Acara tersebut juga dihadiri oleh para dosen Pendidikan Luar Biasa, dan mahasiswa S1 PLB angkatan 2021. Dr. H. Pamuji, M.Kes. Koorprodi S1 Pendidikan Luar Biasa dalam sambutannya mengatakan harapan untuk kegiatan kuliah umum tersebut, “semoga kuliah umum ini menambah wawasan mengenai Pendidikan inklusi dalam pembelajaran di perkuliahan.”

Yanuar Khaldun, S.Pd, mengatakan masa depan sangat penting untuk mencapai cita-cita yang kita raih. Untuk mencapai masa depan, kita perlu mempunyai tekad untuk mencapai tujuan kita. Caranya dengan membiasakan diri tepat waktu melakukan segala hal. “Pada jenjang karir guru itu karirnya luas sekali, menjadi guru membuat kita bisa memiliki ketrampilan apapun. Selain menjadi praktisi Pendidikan ABK, kita bisa menjadi penulis, editor, content creator, videographer, atlet, pelatih, pembicara public, desainer grafis, fotografer, koki, dan lain sebagainya. Guru tetap dapat berkarir, sesuai yang ia mau.” Ucap Yanuar Khaldun, S.Pd,. “Dalam Pendidikan kita bisa menyiapkan masa depan, tentang bagaimana kita akan menghadapi masa depan, dan membuat goals masing-masing kita seperti apa.” Imbuh Yanuar Khaldun, S.Pd,.

Yanuar Khaldun, S.Pd,. menjelaskan hubungan masa depan dengan Pendidikan adalah sebagai jembatan untuk menampung kelebihan, minat bakat, preferensi, kebutuhan, potensi, dan cita-cita kita. Hal itu akan mempermudah dalam membuat pilihan dan menetapkan tujuan yang berarti. Yanuar Khaldun, S.Pd, juga menjelaskan Pendidikan inklusif adalah Pendidikan yang terbuka dan ramah terhadap pembelajaran dengan mengedepankan tindakan menghargai dan merangkul perbedaan. Namun visi dan misi pada Pendidikan inklusif harus jelas agar semuanya bisa terakomodasi. Sekolah inklusif Cikal Surabaya sangat mendukung anak untuk berkembang khususnya anak berkebutuhan khusus. Seperti pada minat dan bakat, di ekstrakulikuler Cikal Surabaya, pembelajaran individual, dan pada aktivitasnya ada intervensi dini, terapi dan lain sebagainya. Pada sekolah inklusif cikal Surabaya peserta didik dapat menemukan Personalization, Competency Based, Digital Integrated, Future Oriented.

Pada Pembelajaran Berdiferensiasi adalah pembelajaran untuk mendukung semua murid di kelas, sesuai dengan Kebutuhan Belajar Murid agar proses pembelajaran berjalan dengan baik. Harapan dari terlaksananya kegiatan kuliah umum ini adalah agar mahasiswa Pendidikan Luar Biasa khususnya Angkatan 2021 dapat mengoptimalkan wawasan dari narasumber sebagai penyelarasan teori dan praktek diluar pengalaman mahasiswa.

Penulis: Firda Amelya Agustine

Fotografer: Reynaldo