FIP UNESA Menggelar Workshop Internasional tentang Penulisan Karya Ilmiah Terindeks Scopus bagi Dosen

fip.unesa.ac.id, Surabaya 29 Agustus 2023 – Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Surabaya (FIP UNESA) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung peningkatan kapasitas dosen dengan menyelenggarakan workshop internasional bertajuk “How to Do Scientific Writing for Publishing in International Indexed Journal“. Acara ini diselenggarakan pada hari Selasa, 29 Agustus 2023. Workshop ini diadakan dengan tujuan memberikan panduan dan pemahaman mendalam kepada para dosen tentang teknik penulisan karya ilmiah yang berkualitas dan dapat diakui dalam jurnal-jurnal terindeks Scopus. Narasumber dalam workshop ini adalah Prof. Dr. Luzie Mae Satur dari Cologne University, Jerman.

Workshop ini diikuti oleh sejumlah dosen dari berbagai program studi di FIP UNESA. Para peserta diberikan wawasan mengenai karakteristik jurnal-jurnal terindeks Scopus, pentingnya publikasi dalam jurnal dengan reputasi internasional, serta langkah-langkah strategis dalam menyusun karya ilmiah yang memenuhi standar publikasi tersebut.

Dalam sambutannya, Wakil Dekan I FIP UNESA, Prof. Dr. Budi Purwoko, M.Pd., menyampaikan arti pentingnya kualitas publikasi dosen dalam jurnal-jurnal terindeks Scopus. “Karya ilmiah yang terpublikasi di jurnal-jurnal terindeks Scopus memiliki dampak yang besar dalam dunia akademik. Workshop ini merupakan langkah konkret dalam memberikan dosen panduan praktis untuk menghasilkan karya ilmiah yang berkualitas dan relevan dalam tingkat internasional,” ujarnya. Workshop ini melibatkan narasumber yang ahli dalam bidang penulisan karya ilmiah dan memiliki pengalaman dalam publikasi di jurnal-jurnal terindeks Scopus. Para narasumber berbagi tips, teknik, dan pengalaman pribadi dalam menyusun tulisan yang sesuai dengan standar jurnal-jurnal terindeks Scopus. Dr. Ima Widiyanah, M.Pd., moderator dalam workshop ini, mengungkapkan kebermanfaatan acara tersebut. “Workshop ini memberikan pencerahan yang besar bagi peserta dalam memahami langkah-langkah yang diperlukan untuk dapat mempublikasikan tulisan di jurnal-jurnal terindeks Scopus.  Melalui workshop ini, FIP UNESA berharap para dosen dapat lebih memahami dan meraih kesempatan untuk menghasilkan karya ilmiah yang memiliki dampak signifikan dalam bidang pendidikan dan ilmu pengetahuan secara global. Dengan publikasi yang berkualitas, FIP UNESA juga berharap dapat terus meningkatkan reputasi di tingkat internasional dan berkontribusi dalam pengembangan ilmu pengetahuan yang bermakna.