FIP UNESA Melakukan Submit Dokumen FIBAA Part 2 sebagai Bagian dari Proses Akreditasi Internasional

Fip.unesa.ac.id, Surabaya 30 Juli 2023 – Fakultas Ilmu Pendidikan (Universitas Negeri Surabaya (FIP UNESA) dengan penuh semangat telah menyelesaikan tahap kedua dalam proses akreditasi internasional dari Badan Akreditasi Internasional FIBAA (Foundation for International Business Administration Accreditation) pada hari minggu 30 juli 2023. Pada tahap ini, FIP UNESA melakukan submit dokumen FIBAA Part 2 yang mencakup informasi lebih mendalam tentang program studi dan penjaminan mutu di fakultas tersebut. Submit dokumen FIBAA Part 2 adalah lanjutan dari workshop finalisasi dokumen on-site yang telah berhasil diselenggarakan sebelumnya. Dokumen-dokumen yang disusun dengan hati-hati dan cermat oleh tim dari FIP UNESA telah diunggah dan dikirimkan kepada FIBAA sebagai langkah penting dalam proses akreditasi yang tengah berlangsung.

Prof. Dr. Mochamad Nursalim, M.Si., Dekan FIP UNESA, mengatakan, “Kami sangat bangga telah menyelesaikan tahap kedua dalam proses akreditasi FIBAA ini. Submit dokumen FIBAA Part 2 ini berisi informasi lebih mendalam tentang program studi di FIP UNESA, termasuk penjelasan mengenai kurikulum, metode pengajaran, penilaian, dan pencapaian akademik mahasiswa.” Tahap kedua ini melibatkan kolaborasi dari berbagai pihak di FIP UNESA, termasuk jajaran dekanat, dosen, tim taskforce, dan pihak terkait lainnya. Proses submit dokumen FIBAA Part 2 memastikan bahwa semua informasi yang relevan dan akurat telah disampaikan kepada FIBAA untuk evaluasi lebih lanjut.

Akreditasi dari FIBAA adalah pengakuan atas kualitas dan standar internasional dari program studi yang diselenggarakan oleh fakultas atau universitas. Melalui proses akreditasi ini, FIP UNESA berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan menjamin bahwa program studi yang ditawarkan memenuhi standar yang tinggi dalam bidang ilmu pendidikan. Wakil Dekan I FIP UNESA, Prof. Dr. Budi Purwoko, M.Pd., menyatakan harapannya terhadap hasil dari proses akreditasi ini. “Kami berharap bahwa proses akreditasi FIBAA ini akan memberikan hasil yang positif dan memberikan pengakuan atas kualitas program studi di FIP UNESA. Melalui akreditasi ini, kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada mahasiswa dan seluruh pemangku kepentingan di fakultas ini,” ujarnya. FIP UNESA berharap bahwa proses akreditasi internasional ini akan memberikan manfaat nyata bagi perkembangan fakultas dan dapat memberikan kontribusi yang positif dalam dunia pendidikan. Dengan tekad dan semangat yang tinggi, FIP UNESA terus berupaya menjadi pusat pendidikan unggul yang mampu memberikan dampak positif bagi kemajuan pendidikan di Indonesia.