fip.unesa.ac.id SURABAYA – Bijak dalam mengelola keuangan merupakan kewajiban semua kalangan, termasuk mahasiswa. pengelolaan pemasukan dan pengeluaran yang tidak terstruktur kerap menjadi tantangan, khususnya bagi mahasiswa rantau yang hidup mandiri jauh dari keluarga. Oleh karena itu, penting bagi mahasiswa rantau untuk cermat dalam mengatur keuangan agar kebutuhan sehari-hari dapat terpenuhi dengan baik.
Lalu, bagaimana cara mengelola keuangan yang efektif? Berikut beberapa tips yang dapat membantu mahasiswa rantau dalam manajemen keuangan.
Buat rencana keuangan secara matang
Mulailah dengan menyusun rencana keuangan mingguan atau bulanan yang mencakup pemasukan dan alokasi keuangan untuk biaya hidup seperti makan, sewa tempat tinggal, kebutuhan perkuliahan, ataupun biaya transportasi. Catat rencana keuangan di buku atau aplikasi keuangan yang dapat diakses lewat gawai.
Kebutuhan vs Keinginan
Perhatikan mana hal yang memang dibutuhkan atau sekadar keinginan semata. Sebagai mahasiswa rantau, fokuslah pada kebutuhan esensial sehari-hari dan hindari pengeluaran yang tidak terlalu penting, seperti memenuhi tren konsumtif di media sosial.
Menghemat pengeluaran
Mengontrol pengeluaran juga penting dilakukan mahasiswa rantau agar tidak terjebak dalam pola hidup konsumtif. Mahasiswa dapat membuat skala prioritas dengan meletakkan kebutuhan utama di skala pertama. Dari skala prioritas ini, mahasiswa menjadi terbiasa mengeluarkan uang untuk hal yang memang dibutuhkannya.
Sisihkan Uang untuk Tabungan
Menabung merupakan kebiasaan baik yang perlu diterapkan sejak dini. Mahasiswa disarankan untuk menyisihkan sekitar 20-30% dari pemasukan bulanan ke dalam tabungan. Dengan memiliki dana simpanan, mahasiswa dapat lebih siap menghadapi kebutuhan mendadak di kemudian hari.
Siapkan Dana Darurat
Selain menabung, mahasiswa juga perlu menyiapkan dana darurat yang dapat digunakan untuk situasi tak terduga, seperti biaya kesehatan atau kebutuhan mendesak lainnya. Dana darurat ini sebaiknya disimpan di rekening terpisah agar tidak tercampur dengan dana operasional harian.
Dengan menerapkan strategi pengelolaan keuangan yang baik, mahasiswa rantau dapat lebih tenang dalam menjalani kehidupan perkuliahan tanpa khawatir kekurangan dana di pertengahan bulan. Disiplin dan kesadaran dalam mengatur keuangan sejak dini akan sangat bermanfaat untuk kehidupan di masa depan.
Penulis: Dede Rahayu Adiningtyas (PGSD), Florencya Agatha Damasitha (MP)
Dokumentasi: Freepik