FIP UNESA Selenggarakan Sosialisasi PMW 2022


FIP.Unesa.ac.id, Surabaya Kegiatan berwirausaha menjadi kegiatan yang memiliki banyak peluang untuk dinantikan. Ketua Program Pendampingan Mahasiswa Wirausaha (PPMW) FIP Unesa Delia Indrawati, S.Pd., M.Pd., sebagai narasumber dalam kegiatan sosialisasi Program Mahasiswa Wirausaha (PMW) 2022 yang dilaksanakan pada Rabu, 16 Maret 2022 melalui aplikasi zoom dan live streaming di akun YouTube FIP Unesa. Sosialisasi PMW 2022 tersebut dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dosen selingkung FIP, beserta mahasiswa selingkung FIP.Kegiatan sosialisasi tersebut, diawali dengan sambutan Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FIP Unesa, Heryanto Susilo, S.Pd., M.Pd. Beliau menyatakan bahwa langkah pertama untuk menjadi wirausahawan ialah dengan memiliki ide-ide yang kreatif. Sementara itu, Ketua PPMW FIP Unesa Delia Indrawati, S.Pd., M.Pd., menyampaikan aktif terlibat dalam kegiatan wirausaha sebagai bentuk sinergitas dan kolaborasi untuk mendukung perekonomian yang lebih baik lagi, terutama generasi muda. Program Mahasiswa Wirausaha ini dapat merubah pola pikir yang lebih optimis, tangguh, teliti, untuk bersaing di dunia global, ujarnya.
Selain itu, dengan memiliki pengetahuan wirausaha, mahasiswa juga diberikan berbagai macam pengetahuan seperti pemasaran, pengelolaan keuangan, pembuatan produk, serta monitoring dan evaluasi (monev). Oleh karena itu, kompetensi tersebut perlu dilakukan secara berkepanjangan. Dalam acara sosialisasi PMW 2022 antusiasme peserta sangat tinggi, hal tersebut dibuktikan dengan jumlah peserta yang mencapai ratusan serta banyaknya pertanyaan yang menarik yang disampaikan oleh peserta sosialisasi PMW 2022.
Penulis : Sita dan Juniar