FIP Siap Kuliah Luring, Ini Kata Ketua Jurusan


FIP.unesa.ac.id., Surabaya – Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) kembali menyelenggarakan perkuliahan luring berdasarkan surat edaran Dekan B/18309/UN38.7/TU.00.02/2022. Atas hal itu, pimpinan perkuat komitmen untuk menyiapkan strategi pembelajaran dengan luring (luar jaringan) kepada mahasiswa angkatan 2021.Dr. Retno Tri Hariastuti, M.Pd Ketua Jurusan Bimbingan dan Konseling menjelaskan pelaksanaan perkuliahan luring bersamaan bulan Ramadhan, pihaknya menekankan kepada mahasiswa untuk menyesuaikan perkuliahan, terutama memperhatikan tempat inap. kami tidak membatasi bagi mahasiswa untuk berkuliah secara luring, dan kami akan memfasilitasi kebutuhan itu imbuhnya.Syunu Trihantoyo, S.Pd., M.Pd Ketua Jurusan Manajemen Pendidikan menyatakan, untuk menjalankan perkuliahan, pihaknya telah menyiapkan skema pembelajaran seperti; membentuk satgas covid-19 (mahasiswa Manajement Pendidikan, red) menyiapkan handsanitizer, sarana prasana untuk perkuliahan luring. lakukan perkuliahan dengan sebaik-baiknya, jangan jadikan momentum ini sebagai menjalankan kewajiban saja tuturnya.
Nurul Khotimah, S.Pd., M.Pd, Ketua Jurusan Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini menjelaskan, sebelum melakukan perkuliahan luring, melakukan sosialisasi kepada mahasiswa, guna mematangkan skema pembelajaran. Sehingga, baik mahasiswa maupun dosen melakukan pembelajaran tanpa adanya rasa waswas dengan terpapar covid-19Dr. Andi Kristanto, S.Pd.,M.Pd Ketua Jurusan Kurikulum dan Teknologi Pendidikan menyampaikan bahwa perkuliahan luring ini sebagai kesempatan emas dalam menimba ilmu dan pengalaman. Untuk itu, mahasiswa hendaknya menjalankan perkuliahan dengan optimis dan penuh semangat.Drs. Mintohari, M.Pd ketua Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar berharap kebijakan tersebut dapat dilaksanakan oleh seluruh mahasiswa FIP untuk mewujudkan profil pendidikan dan calon guru yang berkualitas baik akademik maupun non akademik.Dr. Asri Wijiastuti, M.Pd ketua Jurusan Pendidikan Luar Biasa menyatakan, melalui perkuliahan tatap muka mahasiswa mudah memahami pedagogik guru kepada peserta didiknya. Sehingga ketika lulus, guru mudah menjalankan perannyaMeita Santi Budiani, S.Psi.,M.Psi Ketua Jurusan Psikologi berharap, peserta didik dapat mempersiapkan kondisi psikologisnya, karena perbedaan perkuliahan luring dan daring memberikan nuansa pembelajaran yang berbeda bagi mahasiswa.Penulis : Siti Riska UmamiEditor : Siti Riska Umami